Langsung ke konten

Brosur Informasi Global

 

Saksi-Saksi Yehuwa—Siapakah Mereka?

Penjelasan tentang Saksi-Saksi Yehuwa—apa kegiatan mereka dan bagaimana mereka diorganisasi.

Saksi-Saksi Yehuwa dan Bacaan Mereka

Bacaan Saksi-Saksi Yehuwa, yang tersedia dalam bentuk tercetak maupun secara online, membantu orang-orang untuk mendekat kepada Allah dan lebih memahami ajaran Alkitab. Bacaan itu juga punya pengaruh yang bagus bagi orang-orang yang membacanya dan bisa meningkatkan kualitas hidup mereka.

Saksi-Saksi Yehuwa di Masyarakat

Saksi-Saksi Yehuwa berupaya untuk membantu orang-orang di sekitar mereka dengan berbagai cara, termasuk dengan memberikan pelajaran Alkitab dan bantuan kemanusiaan.

Saksi-Saksi Yehuwa dan Pelayanan Umum Mereka

Bagi Saksi-Saksi Yehuwa, membagikan kabar baik dari Alkitab dengan orang lain adalah bagian mendasar dari ibadah mereka. Metode apa yang mereka gunakan, dan bagaimana pelayanan mereka memberikan dampak yang positif bagi masyarakat?

Saksi-Saksi Yehuwa dan Kehidupan Keluarga

Saksi-Saksi Yehuwa berupaya untuk mengikuti prinsip-prinsip Alkitab dalam kehidupan keluarga mereka, dan manfaatnya bisa dirasakan oleh suami, istri, dan anak-anak. Keluarga jadi lebih harmonis dan sejahtera. Saksi-Saksi Yehuwa yang menjadi orang tua menganggap serius tanggung jawab untuk mengajarkan nilai-nilai moral dari Alkitab kepada anak mereka.

Saksi-Saksi Yehuwa—Pertanyaan Umum

Jawaban untuk sepuluh pertanyaan umum tentang Saksi-Saksi Yehuwa.

Saksi-Saksi Yehuwa dan Perawatan Kesehatan

Saksi-Saksi Yehuwa menganggap kehidupan sebagai hadiah yang berharga dari Allah. Mereka menganggap suci darah dan kehidupan. Mereka berupaya mencari perawatan medis yang terbaik untuk keluarga mereka, dan mereka senang bekerja sama dengan para pakar kesehatan untuk mendapatkan perawatan alternatif yang aman dan efektif agar mereka tidak perlu menggunakan transfusi darah.

Saksi-Saksi Yehuwa dan Dinas Sipil Pengganti

Sejak dulu, hukum internasional mengakui bahwa menolak wajib militer karena hati nurani adalah hak asasi manusia. Saksi-Saksi Yehuwa sangat bersyukur jika pemerintah mengikuti standar internasional dan menyediakan program dinas sipil pengganti yang tidak bersifat hukuman dan memungkinkan mereka untuk melayani masyarakat.

Saksi-Saksi Yehuwa dan Kenetralan dalam Urusan Politik

Sesuai dengan ajaran Alkitab, Saksi-Saksi Yehuwa tetap netral dalam urusan politik. Banyak pejabat pemerintah menyadari bahwa karena Saksi-Saksi Yehuwa tetap netral, mereka bisa ikut membuat keadaan menjadi damai. Saksi-Saksi Yehuwa juga dikenal sebagai warga negara yang taat hukum, yang selalu menghormati dan mau bekerja sama dengan kalangan berwenang.

Saksi-Saksi Yehuwa dan Pertemuan Ibadah

Bagi Saksi-Saksi Yehuwa, berkumpul bersama adalah bagian penting dari iman mereka. Mereka berkumpul untuk belajar Alkitab, biasanya di bangunan yang disebut Balai Kerajaan. Pertemuan ibadah mereka terbuka untuk umum.

Saksi-Saksi Yehuwa dan Penanggulangan Bencana

Saat ada bencana alam, Saksi-Saksi Yehuwa dengan cepat dan efisien menyalurkan bantuan kemanusiaan serta memberikan bantuan emosi dan rohani. Upaya mereka sering dipuji oleh pemerintah dan organisasi kemanusiaan.

Saksi-Saksi Yehuwa dan Pelayanan Mereka di Penjara

Saksi-Saksi Yehuwa melakukan pelayanan mereka di seluruh dunia. Salah satu yang mereka lakukan adalah mengunjungi para narapidana yang berminat untuk belajar Alkitab. Bacalah komentar dari para narapidana dan petugas penjara tentang program pelajaran Alkitab yang diadakan oleh Saksi-Saksi Yehuwa.

Saksi-Saksi Yehuwa di Moskwa dan Yang Lainnya vs Rusia

Ringkasan dari putusan Mahkamah Eropa untuk Hak Asasi Manusia yang memenangkan Saksi-Saksi Yehuwa di Moskwa.

LRO Taganrog dan Yang Lainnya vs Rusia

Ringkasan dari putusan Mahkamah Eropa untuk Hak Asasi Manusia tentang kasus LRO Taganrog dan Yang Lainnya vs Rusia. Menurut putusan itu, tindakan Rusia yang melarang kegiatan Saksi-Saksi Yehuwa adalah suatu pelanggaran hukum.

Pendirian Saksi-Saksi Yehuwa yang Berdasarkan Alkitab Terhadap Perlindungan Anak

Saksi-Saksi Yehuwa sangat peduli terhadap kesejahteraan anak-anak. Dokumen ini menyediakan pandangan Saksi-Saksi Yehuwa terhadap tuduhan pelecehan anak.