Langsung ke konten

Membantu Narapidana

Membantu Narapidana

Setiap hari, narapidana di berbagai lembaga pemasyarakatan di Amerika Serikat mengirimkan banyak surat berisi permintaan bantuan rohani ke kantor-kantor Saksi-Saksi Yehuwa.

Kami merespons permintaan tersebut serta mengatur beberapa rohaniwan di sidang-sidang setempat untuk berkunjung dan mengadakan pelajaran Alkitab dengan orang-orang yang ada di penjara, rutan, rumah sakit milik pemerintah, penjara anak, dan pusat rehabilitasi.

Di beberapa penjara, para rohaniwan Saksi Yehuwa secara rutin mengadakan pertemuan ibadat. Misalnya, di salah satu fasilitas, 32 orang mengikuti acara khotbah umum yang diadakan di dua halaman penjara itu.

Ada hasil-hasil bagus yang dicapai. Seorang pria yang dipenjarakan di Indiana, yang divonis penjara seumur hidup karena pembunuhan tingkat satu, memperbaiki kepribadiannya dan dibaptis sebagai Saksi Yehuwa.

Seorang Saksi Yehuwa, yang memandu pelajaran Alkitab dengan seorang narapidana di penjara di Kalifornia, berkata, ”Saya tahu seperti apa dia sebelumnya dan kemajuan apa yang telah ia buat. Perubahan yang ia buat sehingga memenuhi syarat untuk dibaptis benar-benar total.”

Banyak narapidana telah menyesuaikan kehidupan dengan ajaran Alkitab, walaupun mereka tahu bahwa hal ini bisa membahayakan kehidupan mereka. Misalnya, mereka yang keluar dari sebuah geng harus diasingkan atau dipindahkan ke fasilitas lain demi keamanan mereka.

Kekuatan Alkitab yang mengubah kehidupan sangat mencolok sehingga para petugas penjara terkesan. Beberapa memberikan piagam dan penghargaan resmi kepada para Saksi Yehuwa atas pekerjaan baik mereka di berbagai lembaga pemasyarakatan.